Mari kita majukan pendidikan di Indonesia dan khususnya Kabupaten Tegal, yaitu dengan meningkatkan kinerja dan profesional pendidik dan tenaga kependidikan, dan harus pula di backup dengan kesejahteraannya. anak-anak/ siswa-siswi dari tingkat pendidikan dasar sampai menengah ke atas (SD, SMP, dan SMA) perlu mendapatkan perhatian lebih dari pemerintah guna merealitakan kemajuan kualitas dan kuantitas pendidikan yang kita dambakan bersama untuk bisa menjadi yang terbaik di dunia..!!!
Kategori : | Pendidikan |
Website : |
http://sdnkademangaran02.blogspot.com/
|
Nama : | Pendidikan |
HP/ Email : | 085642542427/ sdnkademangaran02@yahoo.co.id |
Kepala Sekolah SD Negeri Kademangaran 02. Wahyuharti S.Pd
Assalamu'alaikum W.W,
Puji syukur Kami ucapkan kehadirat Allah SWT, karena berkat Rahmat dan Hidayah-Nya juga Sekolah Dasar Negeri Kademangaran 02 Kabupaten Tegal menjadi Sekolah Dasar Negeri
Pertama kami datang ke sekolah ini, halaman sekolah masih beralaskan tanah liat, dimana kalau malam hari hujan, paginya siswa kami tidak dapat melakukan upacara dan senam pagi karena keadaan halaman yang tidak mengizinkan. Hal ini berpengaruh sekali terhadap K3 di sekolah kami.
Selain itu taman sekolah juga dalam keadaan gersang. Dan ada beberapa bangunan sekolah yang sudah harus direnovasi, dan bahkan jalan menuju lokasi SD Negeri Kademangaran 02 juga becek dan berlumpur. Di musim hujan. Jadi siswa atau guru pun kalo kesekolahan slalu dalam keadaan kotor karena keadaan jalan yang becek.
Tapi sekarang berkat kerjasama kami dengan masyarakat sekitar dan adanya bantuan dana dari Badan Perwakilan Daerah (BPD), jalan menuju sekolah sekarang sudah di aspal. Jalan menuju sekolah kami yang sebelumnya tanah liat dan becek sekarang sudah berganti dengan aspal. Dan beberapa bangunan sekolah kami yang tidak layak pakai sekarang sudah di renovasi. Karena pada tahun 2006 kami sudah mempunyai penjaga sekolah. Sebab beberapa tahun lamanya sekolah ini sempat vacum dengan penjaga sekolah, karena penjaga sebelumnya telah mutasi.
Alhamdulillah dengan motivasi tersebut, sekolah kami masuk ke dalam 10 besar di Kecamatan. Untuk itu kami menghimbau masyarakat untuk menyekolahkan anaknya di sekolah kami ini. Dengan lokasinya yang jauh dari kebisingan dan alamnya yang masih asri sangat mendukung sekali bagi anak-anak kita untuk tempat menuntut ilmu. Serta dekat dengan lapangan sepak bola.